TEBONETIZEN.COM, - Berikan semangat hadapi pandemi coronavirus disease (covid-19), Kepolisian Resor (Polres) Tebo menciptakan lagu berjudul "Kita Bisa Lawan Corona"
Lagu yang diciptakan oleh Kapolres Tebo, AKBP Abdul Hafidz, S.I.K, M.Si dan Kapolsek Serai Serumpun, Ipda Cindo Kottama, S.Tr.K, MH tersebut berisi pesan penyemangat dan himbauan menghadapi covid-19
Lagu berdurasi 4 menit 44 detik itu dinyanyikan oleh Ketua ranting Bhayangkari Polsek Serai Serumpun, PJU Polres Tebo dan sebagai rappernya Ipda Rifqi Abdillah
Kapolres Tebo AKBP Abdul Hafidz, S.I.K, M.Si mengatakan, lagu ini dipersembahkan untuk seluruh personil Polri, TNI, Tenaga Medis, seluruh pihak terkait dan Masyarakat, sebagai penyemangat dalam menuntaskan permasalahan wabah pandemi covid-19
"Berbagai upaya terus kita lakukan, himbauan langsung kepada masyarakat, maupun tindakan pencegahan, kali ini kita sampaikan pesan itu dalam lirik lagu," katanya, Minggu (19/4/2020)
"Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung terwujudnya lagu dan video klip kita bisa lawan corona," pungkasnya
Hal senada dikatakan Ipda Cindo Kottama, Jangan menyerah dengan situasi seperti ini, Kita hadapi pandemi covid-19 secara bersama-sama
"tetap di rumah, jaga kebersihan, jaga keselamatan dan jaga kesehatan" katanya
Silakan dengarkan lagu 'Kita Bisa Lawan Corona' melalui akun YouTube resmi Humas Polres Tebo yang telah di posting, Minggu (19/4/2020)
"Ayoo bersama lawan corona," tutupnya. (Red-TN).